Email Adsense Berbulan-bulan Tidak Kunjung Datang? Jangan Putus Harapan

Email Adsense Tidak Kunjung Datang - Kisah Inspirasi

Email Dari Google Adsense Tidak Kunjung Datang. Benar-benar situasi yang memperihatinkan dan membuat putus asa, Google Adsense yang merupakan salah satu pengiklan dengan bayaran yang tinggi menjadi incaran para blogger di dunia untuk bergabung. Jujur saja, sudah banyak email penolakan dari Adsense yang saya dapatkan, dulu saat saya memulai blog hanya sekedar untuk senang-senang, saya membuat blog tutorial cara penggunaan software yang saya kuasai (3dsmax) bahkan ada video nya ( lihat channel ) yaa bisa dibilang tutorial yang saya buat benar-benar original karya sendiri (maaf situs nya tidak dapat saya sebutkan disini karena benar-benar ancur :shy:) dulu hanya bermain dengan Adsense youtube, dan saya sadar ternyata kita juga bisa bermain Adsense di blog, saya coba daftarkan blog saya dan selalu di tolak dengan alasan konten tidak memadai dan sejenis nya.

Setelah membaca ulang kebijakan-kebijakan Adsense, saya sadar blog artikel dengan konten yang banyak copas tidak dapat di terima (newbie hiks). Kok copas bro? katanya original buatan sendiri? memang tutorial yang saya buat hasil karya sendiri, namun untuk konten seperti definisi dari software yang saya gunakan, penjelasan tentang fitur yang ada di dalam software tersebut dan penjelasan-penjelasan lainya saya ambil dari banyak sumber, seperti wiki dan situs teratas lainya. Akhirnya saya berhenti berharap untuk mendaftarkan blog ke Adsense dan melanjutkan membuat video-video tutorial saja, hingga akhirnya musibah menimpa komputer saya, disaat saya sedang menuntut ilmu (ngampus) colokan (komputer dan modem) memang tidak pernah saya cabut, dan saat itu hujan beserta petir sedang melanda disini, setelah pulang kuliah dan hendak melanjutkan aktifitas, komputer dan modem tidak menyala, ortu bilang saat sore hari ada bunyi seperti "ketukan" yang cukup kuat dari dalam kamar saat bunyi petir, pikiran saya langsung mengarah ke "waduh, kena sambar nih" besok nya saya bawa ke tukang service dan ternyata, 80% hardware nya sudah innalillahi, yang selamat hanya RAM dan VGA (semoga menjadi pelajaran sobat sekalian, selalu cabut jika hujan atau bepergian dan saat tidur juga).

Sejak saat itu, saya tidak pernah lagi membuat video tutorial karena laptop lama saya tidak memadai untuk menggunakan software seperti 3ds max sambil recording, dan perkiraan untuk perbaikan membeli selain RAM dan VGA (oh monitor juga tidak rusak, kelupaan bilang, hehe) juga cukup mahal, akhirnya saya fokus menuntut ilmu di kampus saja, blog lama benar-benar sudah tidak pernah saya urus lebih dari satu tahun, untuk mengisi kebosanan dirumah, saya membuat blog ini dengan tutorial berbeda dari sebelumnya, selain tutorial, saya juga membuat tips-tips lainya, walaupun saya tidak yakin apakah bermanfaat atau tidak :laugh:, beberapa bulan setelah blog ini jadi, saya teringat dengan Google Adsense dan melihat blog ini benar-benar hasil tulisan sendiri tanpa copas walaupun ada beberapa artikel yang setengah isi nya rewrite (seperti tips cinta, maklum bukan pakarnya) saya yakin kalau akan di terima.

Kebetulan, domain saya memang sudah TLD saat itu, dan dulu saya juga tahu kalau domain TLD dan yang bukan TLD itu berbeda keketatannya saat mendaftar, jadi saya belajar lebih dalam lagi tentang Adsense dari blogger senior seperti mas sugeng dan situs strukturkode.blogspot.com. Setelah saya merasa cukup dan yakin kalau blog saya sudah memiliki kriteria sebagai kandidat "yang akan diterima" saya coba daftarkan, dua minggu berlalu dan akhirnya email balasan pun datang, tentu saja penolakan :hiks:. Prihal penolakan Adsense tidak mereka tuliskan didalam email ("Perhatikan bahwa kami mungkin tidak dapat menjawab pertanyaan mengenai alasan spesifik di balik keputusan kami. Terima kasih atas pengertian Anda.") jadi saya benar-benar tidak tahu apa yang salah dari situs saya padahal rata-rata 1 artikel lebih dari 800 kata, saya berpikir mungkin artikel nya kurang, saya update terus dan mencoba mendaftar lagi, email balasan pun datang lagi dan isi nya tetap sama dengan sebelum nya.
contoh email penolakan Google Adsense

Dapat sobat lihat sendiri email penolakan diatas, benar-benar membuat pusing, setelah saya baca berulang kali, saya merasa, seperti nya, konten yang saya buat sudah sangat banyak yang tergabung dengan Adsense, mungkin pihak Adsense menginginkan konten yang "berbeda" dari yang lain, yah itu hanya pemikiran saya saja, saya juga berpikir apa mungkin karena blog saya ini konten nya gado-gado, akhirnya saya hanya terus melanjutkan hobi menulis saya saja tanpa memikirkan Adsense lagi, sudah cukup lama dan saya teringat dengan domain TLD lama yang tidak terpakai, saya mencoba membuat hobi baru disitus tersebut, kali ini bukan tutorial yang saya buat, tapi konten review dan sinopsis film, ya itu hanya sekedar "hobi lain" saya hehe, setelah 2 minggu dan artikel baru 6 serta pengunjung bahkan cuma seupil yang dari facebook, iseng-iseng saya coba daftarkan domain tersebut ke Adsense, jujur saja saya benar-benar tidak berharap banyak.

Saya terus melanjutkan menulis artikel di 2 situs setiap hari, dan menulis artikel review & sinopsis film cukup menyenangkan bagi saya sampai-sampai situs ini cukup terlantar, setelah 2 minggu berlalu, satu bulan berlalu tidak ada balasan dari Adsense, saya pun mulai renggang menulis artikel, bahkan hampir satu bulan tidak menulis artikel karena kesibukan di dunia nyata juga, setelah kira-kira lebih dari 2 bulan (sejak mendaftar ke Adsense) saya membuka email dan ternyata ada email dari Adsense, betapa terkejutnya saya bahkan email tersebut sudah ada 6 hari yang lalu (sebelum saya membuka email), dan berikut penampakannya.

contoh email full approve Google Adsense
Email Dari Adsense Dengan Status Full Approve
Saya coba pasang iklan di situs yang saya daftarkan tersebut, dan benar-benar sudah tampil. Situs tersebut sudah memiliki 68 postingan saat saya diterima Adsense, dan itu juga sudah satu bulan (sebelum mendapat email Adsense) saya tidak update postingan.

Kesimpulan

#1 Banyaknya artikel tidak begitu mempengaruhi diterima atau tidak oleh Adsense

Saya berani katakan ini karena saat saya sudah mencoba, artikel saya hanya 6, namun setelah daftar, kita teruskan saja memposting satu atau dua artikel setiap hari nya, tapi saya juga masih sedikit bingung dengan mantra "rajin-rajin update postingan" ini, seperti yang sudah saya bilang tadi, saya berhenti membuat postingan kira-kira 1 bulan sebelum email Approve datang.

#2 Niche yang 'unik' atau tidak banyak orang yang membahasnya menjadi poin penting.

Seperti nya poin yang satu ini yang paling besar pengaruh nya agar dapat diterima oleh Adsense, jadi jika ingin mendaftar Adsense, ada baiknya membuat konten dengan niche yang unik dan tidak banyak yang membahasnya, mungkin bisa tentang perjalanan ke gunung, atau apapun yang sesuai hobi mu. Sesuai dengan kalimat yang tertera di bagian "penghasilan" blogger.com, "Jadikan hobi anda keuntungan", jadi mending buat tulisan yang benar-benar kita sukai.

#3 Banyaknya pengunjung juga bukanlah faktor penentu

Jika ada teman mu yang bilang, pengunjungmu harus lah banyak agar diterima Adsense, silahkan suruh dia mampir ke artikel saya ini :) situs yang saya daftarkan tersebut, bahkan sangat jarang menyentuh angka 50 page view per hari, bahkan pernah 8 page view saja dalam sehari, jika memang tidak percaya, berikut screenshot yang saya ambil sekarang (pukul 23:38)
Statistik Situs Blog Allforyall

Sangat miris melihatnya ya, tapi harus tetap semangat dong.

Jadi, kalau sudah mendaftar dan belum mendapatkan email balasan, tetap semangat dan bersabar saja, jika memang rejeki tidak akan kemana, jika penolakan terus menerus yang sobat dapatkan, cobalah untuk membuat niche yang "unik" seperti yang sudah kita bahas tadi, "sesuai hobi".

Demikian yang dapat saya bagikan kali ini, semoga dapat bermanfaat dan menginspirasi sobat blogger sekalian.

Tambahan yang mungkin sobat butuhkan:

Note: Situs yang saya daftarkan tersebut adalah allforyall(dot)top silahkan jalan-jalan kesana untuk melihat-lihat ya, oh iya, mungkin sobat belum melihat iklan Adsense di blog ini, saya sengaja tidak memasang nya disini, jujur saja situs ini sudah 2 kali di tolak, jadi masih belum berani untuk pasang lagipula page view perhari untuk situs ini sendiri lebih parah dari situs saya satu nya, jadi masih percuma juga saya pasang jika tidak berpenghasilan hehe.

Sampai jumpa di artikel lain nya guys.

Info4You Info4You Update Pada:
Jika Artikel Ini Bermanfaat, Maka Luangkan Waktumu 30 Detik Saja Untuk Membagikanya

Berlangganan via Email Gratis:

*Setelah submit email, Silahkan periksa email konfirmasi pada pesan utama email. Jika tidak ada, periksa folder spam*

Delivered by FeedBurner

Jadilah Yang Pertama Berkomentar! dan Dapatkan Gelas Antik Dari Tetanggamu!

Post a Comment

*Berkomentarlah jika ada yang ingin ditanyakan
*Bagikan jika memang bermanfaat
*Link aktif tidak akan dipublish
*Kata-kata SARA dan Tidak Senonoh tidak akan dipublish

Contact Form

Name

Email *

Message *

  • Terbaru Dari Tips Blog

  • Tutorial Desain Blog Terbaru

back to top